Sabtu, 02 Oktober 2010

Sedikit Saja Tentang Metode Astral Projection…

Well, metode ini aslinya aku tulis intentionally buat Kaskus, tapi karena ini metode yang cukup simpel, mungkin bermanfaat juga buat yang lain.

buat yang masih setak, atau mungkin yang engga setak... mungkin bisa tips ini bisa kasih pencerahan
LEPASKAN SEMUA YANG AGAN PIKIR TELAH AGAN PELAJARI !
Jadi mari kita buang dulu beberapa 'miskonsepsi' tentang AP yang biasanya banyak bertebaran di mana²
  • KITA PERLU MEMPELAJARI MEDITASI DAN MENGONTROL PERGERAKAN ENERGI CHAKRA KITA
    TIDAK BENAR. Agan hanya perlu untuk berpikir pasif selama badan agan relaks dan memasuki fase tidur, atau masuk ke fase trance dari LD bila beruntung sempat tertidur dulu. Chakra adalah filosofi timur yang awalnya digunakan untuk melakukan meditasi dan sama sekalii tidak ada hubungannya dengan AP / OOBE sampai akhirnya dipaksa 'kimpoi' sama masyarakat² Teosopik di awal 1900an dan di integrasikan kedalam "astral projection". Mencoba membuka chakra, meditasi yang berlebihan, sebenernya cuma membuang buang waktu agan saja. Tapi bila menurut agan itu perlu, ya monggo dicoba saja, intinya cuma sugesti aja.
  • ANDA PERLU MEMPELAJARI PERLINDUNGAN AGAR TIDAK DISERANG OLEH ENTITAS NEGATIF DAN MG DI ALAM ASTRAL
    SAMPAH. Tidak ada entitas level rendah atau monster yang menunggu untuk menyerang agan diwaktu agan 'meninggalkan tubuh fisik agan'. Ada banyak testimoni di banyak forum² astral mancanegara yang mendukung statement ini, kenapa dinegara ini mesti beda? Setiap manusia didalam tidurnya pernah mengalami AP secara insidental, walaupun mungkin tidak semua orang dapat mengingatnya.
  • TEMPAT TIDUR ATAU POSISI TIDUR AGAN KUDU MENGHADAP KE ARAH TERTENTU
    Walaupun sebenarnya tidak ada salahnya.. Jika agan berpikir itu akan membantu agan, ya monggo² bae. Tidur di lantai, didapur,disofa,di mall, di sekretariat RT/RW, di room skype... Pake / ga pake bantal, terlentang, miring, tengkurep... Jika itu cara normal agan untuk tidur... Just Do It
  • AGAN PERLU BERNAPAS DENGAN CARA TERTENTU... MELALUI HIDUNG / MULUT / DLL
    Tidak Perlu... Cukup Bernapas seperti biasa. Ritme napas agan akan teratur dengan sendirinya. Jangan memikirkan atau terlalu fokus ke pernafasan.
LATIHAN AP ada RIBUAN cara untuk mendapatkan AP, agan bisa browsing di web tentunya... yang pasti, selama rileksasi, ada beberapa hal yang TIDAK PERLU diperhatikan selama latian karena buang² waktu saja; rasa kayak ketarik² di tangan, kaki atau badan pendaran² cahaya di pandangan selama memejamkan mata getaran² di otot atau jari² pernafasan (kecuali bila agan memang fokusnya ke pernafasan, klo begitu, sukses deh ) Yang perlu agan pikirkan pada kondisi ini adalah untuk tetap tenang dan usahakan kesadaran agan selalu pasif. Biarkan badan agan rileks. Biasanya fase ini hanya perlu waktu 5-10 menit. Mungkin klo di terminologi 8caseofdeath ini masuk ke kondisi A ya? yang pasti ini adalah proses relaksasi, sebisa mungkin jangan dilabelisasi. Jika agan sudah memasuki fase rileks, bisa dilanjut menggunakan metode yang biasa agan gunakan, disini gw cuma mo kasih penekanan tentang gejala² yang biasanya didapatkan (atau yang biasa gw dapatkan ) di fase selanjutnya. Disini gw ga ngomongin SP (sleep paralyze) karena blom tentu semua orang AP melalui fase ini. Fase ini menurut gw adalah fase 'transisi' dimana kesadaran kita mulai 'switching'. Hal² umum yang biasanya terjadi bila memasuki fase ini; relaksasi dalam yang muncul tiba², rasanya kaya tau² DEG, rileks abis... secara insting agan merasa 'ini saatnya' sensasi suara seperti desis, kayak waktu agan naro cangkang kerang besar kekuping gitu mati rasa, biasanya di kaki / tangan Pada fase ini agan menyadari bahwa agan udah 'dikit lagi' dan mesti cepat² memasuki AP. untuk fase exit, lagi², ada banyak cara untuk melakukannya. agan bisa berguling kesamping, jatuh dari badan, atau perlahan lahan naik keatas. Dalam contoh kasus ini gw pilih metode 'climbing the rope' yang diajarkan ke gw oleh hamorrabite (kemana tu orang ya?) agan mungkin perlu menaruh tangan agan diatas perut, atau menaruh bantal diatas tangan, walaupun tidak diperlukan. maksudnya adalah sebagai penanda dalam transisi, semakin agan tidak merasakannya, berati you're on the track. Begitu agan telah mendapatkan sensasi berpindah kesadarannya, agan akan kehilangan rasa ditangan agan, tapi masih mendapatkan sensasi posisi tangan agan... Agan masih merasakan klo agan punya tangan. Yang perlu agan lakukan dalam fase ini adalah untuk menaikkan tangan agan keatas dan menggenggam tali tersebut. Jangan divisualisasikan tali tersebut... Agan mesti yakin tali tersebut ada. Jangan khawatir tentang seperti apa rasanya.. Just Do It Jangan mengimajinasikan agan sedang melakukannya Just DO IT jangan memikirkan tentang caranya JUST DO IT pergerakan tangan astral agan dilakukan secara instingtif Akan ada tali diatas badan agan... tali tersebut adalah titik pegangan agan untuk naik. Jangan memikirkan tentang tali tersebut... kenapa bisa ada disana, tali apa itu, kenapa bisa ada diatas, bagaimana cara memegangnya dll dll Cukup pegang tali tersebut karena tali diatas agan itu disiapkan untuk dipanjat. Begitu agan telah menarik badan agan keatas... setiap tarikan demi tarikan... seperti seakan agan menarik badan agan keatas, lakukan dengan agresif dan cepat. Tidak perlu memikirkan bahwa agan sedang menarik kesadaran agan dari badan fisik, setiap pikiran² yang bersifat analisis sebaiknya dilakukan / dipikirkan setelah latihan. Ketika agan sedang latihan semuanya sebaiknya dipikirkan secara impulsif. Kegagalan akan terjadi bila agan;
  • Terlalu memikirkan / memvisualisasikan tali atau menganalisa apa yang sedang terjadi
  • Terlalu memikirkan sensasi² yang didapatkan
  • Diam terlalu lama
  • Tidak percaya
  • Cuma mengimajinasikan gerakan² saja
Sukses bila agan;
  • Tahu bahwa ada tali diatas
  • Langsung menarik
  • tetap bergerak
  • menyadari apa yang sedang agan lakukan
Terdiam dan menunggu sesuatu dalam fase perpindahan ini adalah kesalahan umum yang biasa didapatkan orang², walaupun tidak bisa terlalu disalahkan karena pengalaman yang didapatkan sangat baru dan sangat real dan belum pernah didapatkan sebelumnya. Triknya dalah untuk tetap bergerak namun tetap pasif selama kondisi ini. Perlu diperhatikan bahwa metode 'climbing the rope' ini hanyalah satu dari ribuan metode... Disarankan agan tetap mencari metode yang menurut agan pas, dengan penekanan bahwa dalam metode itu ada 'pergerakan' terus menerus seperti contoh sedang menarik tali tersebut.
Mohon maaf untuk gaya bahasanya…

2 komentar:

  1. buka astral di kaskus eh nyangkut di sini..
    keren...
    salam rahayu gan..
    langsung ane bookmark ni blog

    BalasHapus
  2. aq dah coba yang manjat talinya, tapi kok aq malah terbangun ya??

    BalasHapus